Cara Cek Tipe HP Samsung
Berikut ini 6 cara mengetahui tipe HP Samsung Galaxy yang mudah sekali untuk dilakukan.
1#. Menu Pengaturan
menu pengaturan tentang ponsel
Cara mengecek tipe HP Samsung paling mudah adalah dengan melihat informasi perangkat di menu setting.
Cara ini bisa digunakan pada semua tipe HP Samsung dan hp merk lainnya.
Buka Menu Pengaturan/Setting di hp Samsung.
Scroll ke bawah dan pilih Tentang ponsel/About device.
Informasi mengenai tipe HP Samsung milikmu akan ditemukan di sana.
cek tipe samsung lewat perangkat
2#. Dengan Restart Ponsel
Semua ponsel bukan hanya Samsung ketika dihidupkan pasti akan menampilkan animasi logo dan juga tipenya.
Maka untuk mengetahui tipe hp Samsung dengan cepat adalah dengan melakukan restart. Cara ini sudah saya lakukan di Samsung Galaxy A51.
3#. Kardus Handphone
Saat membeli HP Samsung baru, pasti akan mendapatkan dusbooknya yang berisi kartu garansi, panduan, dan aksesoris lainnya.
Jika kamu masih ingat di mana menaruh dusbooknya, silakan cek untuk mengetahui tipe hp Samsung yang kamu pakai.
Karena dalam kardus itu akan kamu temukan informasi dasar mengenai HPmu, seperti tipe HP, IMEI, spesifikasi dasar HP, dan lainnya lagi.
4#. Kode Rahasia
cara cek tipe hp samsung
Samsung memiliki banyak sekali kode rahasia yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan.
Misalnya untuk mengubah jaringan ke 4G LTE, mengecek kondisi layar, mereset ponsel dan lain sebagainya.
Untuk mengecek tipe hp samsung dengan kode, silakan ikuti langkahnya berikut ini:
Buka menu dial/panggilan telepon.
Ketikkan kode *#1234#.
Informasi mengenai kode tipe HP Samsung akan muncul di layar. (lihat pada gambar).
Silakan catat di bagian Model.
Sumber Referensi :